Mungkin anda pernah mengalami error atau tiba-tiba aplikasi tertutup dengan sendirinya pada Asuz Zenfone 5. Berikut ini adalah tips sederhana yang perlu anda coba.
- Tips pertama masuk ke Setting>apl> cari aplikasi yang bermasalah>setelah itu masuk ke aplikasi tersebut>kemudian tekan tombol paksa berhenti(force stop)>kemuan clear cache>dan anda bisa membuka aplikasi tersebut kembali
- Tips kedua jika belum berhasil maka cara pertama tadi di tambahkan clear data, tapi anda akan di minta login kembali jika aplikasi tersebut meminta login atau mulai dari awal kembali.
- Tips ke tiga jika belum berhasil maka, langkah factory reset lah yang harus anda lakukan, tapi jangan lupa untuk mem backup data anda terlebih dahulu, karena cara ini adalah mengembalikan setingan smartphone ke bawaan pabriknya.
- Tips ke empat jika masih bermasalah, kemungkinan system di smartphone anda bermasalah, maka anda bisa melakukan Flashing update. tapi hal ini akan menghapus semua data yang ada di smartphone.
dan berikut ini adalah langkah-langkah dalam flashing menggunakan ADB :
a. Bahan dan peralatan yang perlu anda perlukan adalah sebagai berikut ini :
- Seperangkat computer
- USB
- Download dan install Usb driver intel for android disini
- Download ADB dan fastboot disini
- Download Firmware Zenfone 5 di forum www.asus.com
b. kemudian saatnya cara flashing
- Turn off zenfone 5 anda, usahakan batre dalam keadaan terisi penuh atau minimal 50%
- Masuk ke Fastboot Mode dengan cara menekan tombol power+volume up secara bersama ya.
- Kemudian pilih Recovery dengan menggunakan tombol volume up dan volume down
- Setelah itu tekan Oke dengan tombol Power, nanti akan muncul logo android dengan tulisan “no comment”. Maka yang anda lakukan adalah menekan tombol power+volume up.
- Nanti akan masuk dalam menu pilihan, setelah itu koneksikan smartphone dengan PC
- Kemudian pilihlah “update from adb” pada mode recovery dengan menggunakan power.
- Jika berhasil maka aka nada notification d PC. Jika tidak maka aka nada tulisan aborted.
- Setelah itu Extract ADB fastboot tool yang didownload tadi, dan extract juga firmware zen 5. Hasil extrack di jadikan dalam satu folder ya guys. Jangan lupa file zip firmware diganti dengan nama yang mudah misalnya “file”.
- Setealah itu buka command prompt yang ada pada folder tersebut atau “start.cmd” lalu ketik adb(spasi)sideload(spasi)file.zip(sesuai nama file yang diganti tadi)
- Kemudian tunggu sampai proses selesai, jika selesai nanti zenf 5 anda akan masuk ke mode recovery kembali dan selanjutnya pilih “Reboot System Now”
- Finish
semoga bermanfaat dan smoga berhasil. kalau misal tetap tidak berhasil maka tidak ada cara lain harus datang ke Asus center di tempat anda.