Setelah sebelumnya kami poshting mengenai munculnya smartphone wiko dari prancis, sekarang kami akan coba berikan spesifikasi smartphone wiko yang telah terlebih dahulu di pasarkan pada awal january 2016.
kali ini akan membahas spesifikasi wiko Lenny 2. Smartphone ini di rancang kalau di lihat dari harganya membidik kalangan menengah. Walau dengan harga yang menurut kabar murah, tapi memiliki spesifikasi yang cukup mumpuni di kelasnya. Dari layarnya saja sudah memakai layar super Amoled dengan bentangan layar 5 inchi. Tapi sayang belum diketahui apakah layar memakai perlindungan anti gores atau belum, mungkin saja sudah terdapat perlindungan semacam gorilla glass yang hampir semua smartphone sudah memakai perlindungan tersebut.
dari sektor inti atau dapur pacu smartphone ini dilengkapi dengan chipset MediaTek MT6582M dengan mengusung prosesor quad core tipe ARM Cortex-A7 berkecepatan 1.3Ghz. Untuk grafis Wiko membekali perangkat ini dengan GPU Mali-400MP2 seperti yang digunakan oleh produk kelas menengah lainnya. Namun sangat di sayangkan produk ini masih menggunakan RAM 768MB yang di bilang kecil untuk smartphone saat ini.
Dari sisi kamera produk ini mengguakan kamera yang depan 5 MP dengan autofokus dan led flash. Untuk kamera depan wiko menyematkan kamera 2 MP yang dapat digunakan untuk keperluan selfie dan video call. untuk penyimpanan wiko memberi memory internal sebesar 4Gb dengan slot MicroSD up to 32Gb.
Smartphone ini terdapat dual sim yang memudahkan pengguna dalam berkomunikasi. Perangkat ini juga sudah di dukung jaringan cepat 3G walau tidak secepat teknologi 4G LTE. Selain hal ini juga sudah dibekali alat konektivitas menggunakan Wifi, bluetooth. Juga sudah terdapat GPS untuk aktivitas pemetaan dan smartphone besutan wiko ini juga dibekali kapasitas baterai sebesar 1.800mAh.
Informasi tersebut semoga membantu untuk yang sedang memilih-milih perangkat smartphone terbaru.(hrr)