Wiko ikut ramaikan persaingan Smartphone di Indonesia

Brand ponsel asal Perancis, Wiko Mobile, kabarnya akan meluncurkan tujuh produk baru mulai Mei-Desember 2016 dari total 10 produk baru sepanjang tahun 2016.

Dalam kurun waktu Januari-Februari 2016, pihaknya sudah menghadirkan tiga smartphone terbaru yakni Lenny 2 di awal Januari 2016, Pulb Fab 31 Januari 2016 dan Smartphone Ridge 4G Fever yang resmi dilempar di pasar 24 Februari 2016 lalu.

Artinya hampir setiap bulan akan ada satu produk baru yang akan meramaikan pasar smartphone Indonesia.

Chief Sales Officer Wiko Sung Khiun, Rabu (2/3/2016), mengatakan, pihaknya menggempur masyarakat dengan sejumlah produk baru mengingat brand Wiko merupakan pemain baru di Indonesia.

“Kami hadir di Indonesia sejak 2014. Sebagai pemain baru kami harus memperlihatkan eksistensi kami dengan sejumlah produk smartphonetentunya disokong berbagai spesifikasi khusus,” kata Sung Khiun saat ditemui pada Media Gathering Wiko di The Level, Jl Ujung Pandang, Makassar.

Didampingi Marketing Communication Manager Adella Usman, Sung Khiun, menjelaskan, 10 unit ponsel terbaru nantinya akan menyasar semua segmen.

“Nantinya akan kami gabung antara ponsel yang menyasar masyarakat menengah ke bawah dengan penawaran harga Rp 1 juta-an ke bawah dan ada juga segmen menengah ke atas dengan harga di atas Rp 3 juta,” jelasnya di depan sejumlah awak media cetak dan eletronik. TRIBUN-TIMUR.COM

kemudian seperti apa ketiga ponsel wiko yang sudah muncul di pasaran terlebih dahulu?

editor : hrr

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.